"Sudah tak cocok"
adalah alasan global, yang diambil pria agar proses perpisahan berjalan lancar. Sebetulnya, ada alasan paling dasar, yang ternyata berasal dari sifat dan kelakuan cewek itu sendiri. Mau tahu di antaranya?
Terlalu cerewet
Memang, cerewet adalah ciri cewek. Dan sebetulnya, cowok juga maklum bila kadarnya masih dalam batas wajar. Tapi bila berlebihan, itu bikin pening. Terlebih, bagi sebagian pria, cerewet adalah tanda dimulainya kekuasaan cewek. Kalau sudah begitu, biasanya cewek akan bertindak seperti juri, yang menilai pria tak bisa berpakaian serasi, tak disiplin waktu, dll.
Ngeremehin
Meski tak ada niat, tapi apa yang dilakukan cewek terkadang membuat pria tersinggung. Banyak cewek yang mengeluh pasangannya tak pengertian, susah diajak komunikasi, dll. Bagi sebagian pria, harapan cewek agar pria sensitif, care, lembut, dan "suka ngobrol", sangat berlebihan. Bahkan mengarah pada pengingkaran atas kepribadian sang pria.
Manipulatif & Hiperbolik
Banyak cewek yang memanipulasi keadaan untuk menarik perhatian. Sayangnya, banyak yang salah sikon, hingga memaksa pria melakukan [berhadapan] dengan hal-hal yang tak disukainya.
Bagi sebagian pria, sangat jengkel bila kencan disambut dengan ucapan ketus atau aksi mogok bicara akibat telat sedikit karena macet, atau tak sempat nelpon karena sibuk. Begitu pula kalau sedang ada urusan tapi dipaksa nganter shopping.
Berusaha mengubah
Banyak cewek yang, diam-diam, ingin merubah pasangannya menjadi pria dambaan mereka. Berbagai cara dilakukan, mulai dari memberi kado pakaian atau parfum, sampai minta ditelpon setiap malam sebelum tidur.
Berubah Cewek lebih rentan terhadap perubahan zaman atau tren. Tak sedikit, mereka yang berubah menjadi pribadi berbeda. Penampilan lebih seronok, terlalu vulgar dan menuntut tambahan porsi kemesraan seperti cerita di film atau novel. Masih ada alasan lain, seperti banyak menuntut, kurang menghargai jerih payah pria, dan menyia-nyiakannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar